Bumi menampung segala kebutuhan penting yang dibutuhkan oleh manusia. Mulai dari udara, air, makanan dan masih banyak lagi. Untuk mencukupi segala kebutuhan yang diperlukan oleh manusia, kita sering mengabaikan hal yang dapat berbahaya bagi bumi dan manusia. Seperti yang sekarang ini sedang kita hadapi, yaitu virus corona atau yang sering disebut dengan COVID-19.
Virus corona adalah sebuah virus jenis baru yang menular dari manusia ke manusia. Virus ini bisa menyerang siapa saja, mulai dari bayi, remaja, orang dewasa sampai lansia. Virus ini akan menginfeksi saluran pernafasan, bisa berupa infeksi pernafasan ringan seperti flu atau infeksi pernafasan berat seperti pneumonia. Gejala umum sesorang terinfeksi virus ini yaitu demam dengan suhu di atas 38 derajat celcius, batuk dan sesak nafas.
Saat ini kasus virus corona telah menyebar ke lebih dari 90 negara di dunia. Negara dengan jumlah kasus terbanyak terdapat di negara China, Korea Selatan dan Italia. Indonesia pun tak luput dari kasus ini dengan kasus pasien positif sudah mencapai 686 orang, diantaranya 55 orang meninggal dan 30 orang sembuh (24/03). Sehingga Indonesia sudah menerapkan beberapa langkah – langkah untuk memberantas virus corona. Langkah yang telah diambil Indonesia dalam memerangi virus corona ini diantaranya :
- Memberlakukan kegiatan isolasi diri bagi masyarakat, bahkan bebrapa instansi pendidikan dan perkantoran melaksanakan kegiatan dari rumah
- Penyemprotan disinfektan di berbagai wilayah, terutama tempat yang sering menjadi lokasi berkumpul
- Mulai memberlakukan rapid test
- Memasok alat kesehatan dan obat – obatan yang diambil dari luar negeri, agar stok peralatan kesehatan dan obat – obatan tercukupi
- Menjaga stok bahan pangan tetap stabil
Bagi masing – masing individu diharapkan untuk tetap berada di rumah dan menghindari keramaian. Jika merasakan gejala seperti diatas maka disarankan untuk memeriksakan diri di fasilitas kesehatan. Selain itu bagi yang tidak terinfeksi ada beberapa langkah untuk menjaga diri agar terhindar dari virus corona, diantaranya yaitu :
- Gunakan selalu masker saat berpergian, terutama bagi yang sakit
- Konsumsi buah dan sayur serta menjaga keseimbangan gizi
- Hindari mengkonsumsi daging yang tidak dimasak
- Menjaga kebersihan tangan, ruting cuci pakai sabun
- Hindari kontak langsung dengan orang sekitar
- Rutin berolahraga dan istirahat yang cukup
Biodata :
Nama saya Nandatama Erda Pradana, umur 24 tahun, saya seorang karyawan perusahaan pariwisata dan saya berasal dari Yogyakarta dan merupakan anggota Generasi Perpustakaan Anak Nusantara (GPAN) Jogja. Semoga narasi yang saya tulis ini dapat menjadi sebuah hal positif bagi siapapun yang membacanya.